Pesona Indahnya Wisata Candi Sewu Prambanan

Wisata Candi Sewu Prambanan, sudah pernahkah kamu mengunjungi Candi Sewu??, salah satu candi peninggalan bersejarah dari masa Kerajaan Mataram Kuno ini ternyata menyimpan kisah yang menarik, dan juga panorama alam memikat yang tak pernah usang dimakan waktu. Candi Sewu ini berlokasi di Dukuh Bener, Bugisan, Klaten dan masih satu kompleks dengan Candi Prambanan yang hanya terpisah dengan jarak sekitar 800 meter aja.

Nama Candi Sewu berasal sebuah kata untuk menyebut ‘seribu; dalam bahasa Jawa. Meskipun demikian candi yang tersebar di berbagai penjuru Candi Sewu ini tidak benar-benar berjumlah seribu loh, namun hanya ada 249 buah saja. Nama Candi Sewu ini diberikan kepada Candi Buddha terbesar kedua setelah Borobudur sebagai ungkapan hiperbola masyarakat sekitar bagi candi yang jumlahnya memang sangat banyak.

Di pintu masuk Candi Sewu Prambanan kamu akan langsung disambut sepasang arca Dwarapala, yang merupakan penjaga berwajah raksasa setinggi 2,3 meter, yang lazim ditemukan di beberapa candi lain di sekitar Jawa Tengah dan Jawa Timur. Sampai di pelataran sebelah dalam Candi Sewu kamu akan terkagum-kagum dengan keahlian nenek moyang kita dalam menempatkan candi perwara (candi kecil) di delapan penjuru mata angin dengan jarak persis 200 meter satu sama lain.

Jadi bagaimana??? Penasaran untuk ke Wisata Candi Sewu Prambanan kah..
Dari wisata Candi sewu ini kamu juga dapat mengunjungi candi-candi lain yang berada dekat dengan Candi sewu seperti Candi Prambanan, Candi Lumbung, Candi Bubrah, Candi Plaosan, Candi sojiwan dan Candi Ratu Boko.
Wisata ini juga dekat dengan pusat oleh-oleh Bakpia Mutiara Jogja sehingga gak perlu bingung untuk mendapatkan buah tangan khas Jogja untuk keluarga dirumah…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *